Skip to main content

Raw Juice, Menjawab Pertanyaan "Bagaimana?"

Kenapa raw juice?
Bagi beberapa orang, pertanyaannya adalah : kenapa sayuran mentah? Bukankah buah itu cukup untuk kesehatan? Benar, buah baik untuk kesehatan. Rasanya juga enak, manis-asem-segar. Tapi karena manisnya itu buah mengandung gula yang akan difermentasi di perut. Gula yang berlebihan dari 1,5 liter juice per hari (yang disarankan dalam diet ini) juga berbahaya bagi beberapa orang, seperti saya, yang memiliki tumor, karena gula adalah makanan terlezat bagi sel tumor/kanker.

Jadi, dalam diet raw juice ini, buah hanya berfungsi sebagai "pelezat" saja, bukan bagian utama. Ada buah yang harus dihindari dalam diet raw juice, yaitu buah yang bersifat "panas" seperti semangka, durian, nangka, lengkeng, delima, kelapa. dan anggur.

Untuk kelapa, sebetulnya air kelapa sangat bagus untuk kesehatan, tapi bukan daging buahnya. Sedangkan anggur, yang baik adalah bijinya, karena merupakan antioksidan.

Kandungan nutrisi di dalam sayuran tersembunyi dalam dinding sel. Nah, proses menghancurkan sayur dengan menggunakan blender akan membantu memecahkan dinding sel sehingga nutrisi bisa diserap tubuh dengan lebih mudah.


Raw juice harus mengandung sayuran mentah dalam porsi yang lebih banyak daripada buah. Anda bisa menggunakan sayuran : wortel, brokoli, buncis, bayam, sawi (segala jenis, kecuali sawi pahit), kembang kol, beetroot, selada, bayam merah, timun, kecambah, dll. Yang harus dihindari adalah sayuran yang tidak umum dimakan mentah, seperti kentang, juga sayuran yang bisa menimbulkan gas di perut seperti kangkung dan kubis.

Juga, jangan gunakan sayur atau buah kalengan dan yang diawetkan. Jus juga harus segera diminum ketika selesai di blender, karena raw juice sangat mudah teroksidasi, yang akan berakbat hilangnya sejumlah besar nutrisi sayur.

Lalu, berapa porsi dan perbandingannya?
Kalau kita lihat pada gambar di atas, di dalam blender ada potongan apel, sawi daging, tomat, dan wortel (tidak nampak di foto) sebanyak tanda 1000 ml. Air yang saya pakai dibatas tanda antara 500 ml dan 750 ml. Perbandingan jumlah air : bahan padat ini sebenarnya relatif, tergantung pada bahan yang digunakan. Ada sayuran yang memiliki kadar air banyak, ada yang kadar airnya sedikit. Yang penting, jumlah air diusahakan seminimal mungkin, hanya agar blender bisa berputar.

Dalam sehari, untuk memaksimalkan efeknya, diharapkan bisa mengonsumsi 1,5 liter raw juice. Tapi tentu saja untuk yang baru mulai atau kurang waktu, hanya bisa sedikit, itu tidak masalah. 500 ml sehari asalkan kental seperti bubur itu sudah cukup.

Untuk yang baru mulai dan masih takut-takut dengan aroma sayur mentah, gunakan lebih banyak buah dulu. Misalnya 1 buah nanas ukuran sedang + 1 buah pisang + 5 lembar sawi. Lama-lama, jika sudah makin percaya diri bisa ditambahkan jumlah sayurnya.

Penambahan perasan jeruk nipis dalam raw juice akan menambah rasa segar dan enak. Coba deh :)

Comments

  1. Martjeee,,, saya mencari2 fotomu yg dulu dan sekarang itu lohh dimana yaa

    ReplyDelete
  2. mbak coba klik gambar gelas raw juice di menu samping kanan ini ^_^

    ReplyDelete
  3. Mbak Mar,ijin share di group myhalalkitchen ya, thanks a lot...<3

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts